Tiga Cara Saya Memanfaatkan Facebook

Facebook menjadi website yang cukup bersaing kepopulerannya dengan google, setelah munculnya website facebook ini pengguna internet di Indonesia meningkat, data yang saya ketahui pengguna facebook di Indonesia mencapai kurang lebih 40 juta. Dengan terus meningkatnya pengguna facebook ini membuat pemiliknya menjadi kaya raya.

Awal mengenal facebook dulu saya tahunya update status, membaca status, menambah teman-teman, chating, saling bersapa dengan teman sekolah dulu. Menurut saya itu sudah membosankan, karena saya jarang update status, tidak suka update status rasanya malu privacy orang lain tahu tentang diri saya, saya hanya membaca-membaca saja, berikut ini ada cara saya memanfaatkan facebook

1. Berlangganan Informasi Terkini

Banyak fanpage facebook yang memberikan informasi berita terkini, informasi ilmu pengetahuan dan informasi lain yang saya sukai dengan menglike fanpagenya saya berlangganan update statusnya yang berisi berita-berita, jadi ketika saya login yang saya tuju adalah berita-berita dari fanpage yang saya ikuti, contoh misalnya saya bergabung fanpage Mario Teguh untuk mendapatkan motivasi-motivasi setiap hari, kemudian menglike fanpage website merdeka setiap hari saya mendapatkan berita terbaru, kemudian untuk mendapatkan berita-berita Timnas Sepak bola Indonesia, saya berlangganan Fanpage Timnas, tiap hari saya dapatkan informasi-informasi seputar Timnas Sepak bola.

2. Bergabung dalam group dengan topik yang saya sukai

Bergabung dalam group ini juga menjadi salah satu cara saya dalam memanfaatkan facebook, yang saya lakukan misalnya saya suka blogging kemudian saya cari group facebook yang membahas tentang blog saya bergabung di group itu, manfaatnya ketika saya mengalami masalah tentang blog saya bisa tanyakan di forum group facebook tersebut. Kemudian contoh lainnya adalah saya bergabung di group facebook yang membahas tentang computer, jadi kalau ada masalah seputar computer, saya tanyakan di group ini.

3. Promosi bisnis

Yang ini ketika jaringan atau pertemanan sudah banyak saya seringkali mempromosikan bisnis atau usaha melalui status facebook, contoh yang saya lakukan saya berjualan baju, saya foto baju tersebut kemudian saya upload difacebook sebagai status ketika ada yang membaca status tersebut ada yang tertarik kemudian membeli, mudah bukan mendapatkan uang dari promosi di facebook.

Demikian ketiga cara saya memanfaatkan facebook, sebenarnya banyak sekali aplikasi-aplikasi yang tersedia difacebook yang bisa dimanfaatkan, bagi anda yang suka game, di facebook banyak menyediakan aplikasi game anda bisa bermain game secara online secara bersamaan dengan teman anda yang jauh diluar kota.

Sekian artikel berikutnya 10 ARTIKEL PALING SERING DIBACA PENGUNJUNG MISIANE.BLOGSPOT.COM DI TAHUN 2013 



Dukung blog ini caranya berbelanja online di www.tokofaiz.com klik disini www.tokofaiz.com



Comments

  1. kalau saya sering nya buat update status dan juga upload foto mas hehehe :)
    kalau promosi di facebook, saya malah jarang :)

    ReplyDelete
  2. @Mba ririn : ya pantas sering update status dan upload foto kan mba ririn banyak penggemarnya he..he..

    ReplyDelete

Post a Comment