Berdoa Dimudahkan Rezeki

Berdoa Dimudahkan Rezeki
Tujuan berdoa adalah untuk memohon kepada Allah, agar Allah mendengar dan menjawab doa kita dengan tepat. Allah memberikan rahmat karunia dan talenta yang spesifik untuk setiap individu, akan tetapi, doa adalah karunia dan hak istimewa untuk setiap orang.

Mengapa Kita Harus Berdoa?

Allah berfirman, “Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Ku -perkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk Neraka Jahanam dalam keadaan hina dina.’’ (QS Ghafir [40]: 60). Dalam ayat tersebut, Allah menegaskan bahwa berdoa kepada-Nya adalah ibadah.

Oleh karena itu, Allah SWT mengatakan, orang-orang yang tidak mau berdoa kepada nya, padahal Dia sudah berjanji mengabulkan doanya sebagai orang-orang sombong sehingga akan dimasukkan ke neraka dalam keadaan hina. Doa sebagai ibadah pulalah yang ditekankan oleh Nabi Muhammad dalam hadisnya.

DO'A DAN USAHA,  Mengingat Hanya Allah Yang Berkehendak dan Memberikan ijabah-Nya
Sering kita di ingatkan untuk berdoa baik sesudah maupun sebelum melakukan usaha.

Bagi sebagian orang terkadang juga untuk berdoa apa yang diharapkan bingung merangkai kalimatnya, berucapnya susah berikut ini ada sebuah doa yang saya kutip dari fanpage Ust, YUSUF MANSUR semoga bermanfaat bagi pengunjung setia misiane blog.



Ya Allah jika rizkiku masih diatas
langit, turunkanlah..
Ya Allah jika ada didalam bumi
keluarkanlah..

Ya Allah jika masih
jauh,dekatkanlah..
jika sukar, mudahkanlah..
jika haram, sucikanlah..
jika sedikit, perbanyak dan
berkahilah..

Berkat waktu dhuha,
limpahkanlah kepada kami segala
yang telah Engkau limpahkan
kepada hamba-hambaMu yang
sholeh.

Aamiin ya Rabbal'alamiin .


Ya Allah yang Maha Kaya lagi
Maha Pemurah.
~Lancarkanlah usaha kami.
~Lancarkanlah study kami
~Bebaskanlah kami dari hutang.
~Bebaskanlah kami dari masalah.
~Bebaskanlah kami dari penyakit
dan.
~Tambahkanlah rizki kami.

Aamiinya Rabbal'alamiin. 



Ya Allah, bukakanlah bagi kami pintu
kebaikan, pintu keberkahan,
pintu nikmat, pintu rizki, pintu
kekuatan, pintu kesehatan, pintu
keselamatan, pintu kebugaran,
pintu surga untuk kebahagiaan
hidupku didunia dan
kebahagiaan hidup kami diakhirat kelak.

Aamiin ya Rabbal'alamin.


Baca juga artikel-artikel informatif koleksi misiane.blogspot.com disini



Dukung blog ini caranya berbelanja online di www.tokofaiz.com klik disini www.tokofaiz.com



Comments

  1. akhirnya ketemu juga do'anya,, makasih mas udah dishare.

    ReplyDelete
  2. Selalu berusaha,berdoa dan bekerja keras pasti rezeki selalu datang :)

    ReplyDelete
  3. kalau kata guru agama saya, kalau anda mau mengerjakan perintah Allah dan mengutamakan akhirat daripada duniawi rezeki itu akan datang sendirinya :) makasih artikelnya bermanfaat sekali :)

    ReplyDelete
  4. Makasih kawan-kawan sudah mampir ke blog saya
    @dita : iya mba dita saya juga punya keyakinan itu
    @Abed : Sependapat
    @Koran Artikel : Semoga Lancar Rezekinya

    ReplyDelete
  5. berdoa adalah bagian penting dalam hidup kita yang tidak boleh ditinggalkan, selain berusaha :)

    ReplyDelete
  6. @ Mba Ririn : Setuju mba, terima kasih sudah berkunjung

    ReplyDelete

Post a Comment